Mengenal Arti Peradaban Dengan Pulau Sempu


Berlabuh di sebuah pulau kecil uang terletak di sebelah selatan Pulau Jawa ini adalah sebuah aktifitas yang pernah saya lakukan untuk mengisi hari liburan. Pulau yang merupakan kawasan cagar alam yang dilindungi oleh pemerintah ini dapat ditempuh dari Malang melalui Pantai Sendang Biru dan menyebrang menggunakan perahu nelayan.
Dengan waktu tempuh sekitar 2 jam dari kota Malang, serta dihiasi oleh pemandangan khas pegunungan selama perjalanan membuat waktu tersebut terasa singkat. Lokasi Pulau Sempu, masuk Kecamatan Sumbermanjing Wetan. Tak jauh dari bibir dermaga dan pelelangan ikan sendang biru, terhampar bentangan pulau sempu yang bisa dilihat oleh mata telanjang.
Untuk sampai pada dataran Pulau Sempu, seorang wisatawan harus menggunakan perahu. Ditempat ini, setiap harinya jasa penyeberangan berupa perahu-perahu kecil milik nelayan setempat, akan mengantar para wisatawan mendekati pulau sempu. Dengan tarif yang berkisar Rp. 100.000 per satu perahu, penyewa perahu dapat akses antar-jemput untuk sampai ke pulau sempu tersebut.
Dari sinilah perjalan sebenarnya baru dimulai. Dengan medan tracking yang cukup berat, terlebih ketika musim hujan. Jalan setapak akan ditutupi oleh lumpur setinggi lutut orang dewasa. Perjalanan menyusuri akar-akar pepohonan dan lereng bukit, ditempuh kurang lebih selama 3 jam. Dengan tujuan akhir Segara Anakan yang berada di ujung tenggara pulau
Tidak ada toko ataupun warteg di pulau itu, benar-benar seperti kembali ke alam pada zaman batu. Hanya makanan dan barang yang kita bawalah yang menjadi bekal kita selama ada pada pulau tersebut. Jadi semuanya kembali ke alam, pengalaman survival kita akan benar-benar diuji di pulau tersebut.
Disuguhi sejuta pemandangan yang sangat indah, membuat rasa lelah selama perjalanan terasa hilang seketika. Terlebih ketika menaiki bukit karang yang berada di belakan pesisir pantai tersebut, hemburan ombak yang besar, serta lautan lepas yang terlihat tidak berujung dan pulau-pulau kecil yang menghiasi luasnya lautan. Membuat ketenangan dan kekaguman akan keindahan kuasa-Nya mulai muncul dari dasar benak kita.
Yap, perasaan was-was akan muncul ketika kita akan pulang. Dengan persediaan bekal yang mulai menipis, dan kondisi tubuh yang tidak fit karena kelelahan membuat perjalanan akan lebih berat ketika berangkat sebelumnya.
Semua yang keindahan dan ketergantungan yang kita miliki di masa serba teknologi ini akan terlihat disini. Sebuah perasaan kangen dengan minuman dingin yang keluar dari sebuah lemari es, dan kasur yang empuk, serta semua teknologi canggih yang biasanya selalu menemani keseharian kita. Dan benda-benda yang biasanya kita anggap sepele, ternyata sangat berguna pada kehidupan kita. Semua itu karena kita telah mendapat arti hidup yang sebenarnya. Arti dimana semua yang kita lakukan butuh sebuah usaha untuk dapat melakukannya. Arti sebuah perkembangan peradaban yang sangat membantu dan memberikan kita kemudahan dalam melakukan suatu hal.

Penulis : NTRage03 ~~ @Physics Blog Competition

Artikel Mengenal Arti Peradaban Dengan Pulau Sempu ini dipublish oleh NTRage03 pada hari Friday, May 18, 2012. Semoga artikel ini dapat bermanfaat.Terimakasih atas kunjungan Anda. Silahkan tinggalkan komentar.
 

0 komentar:

Post a Comment